Sri Mulyani: Penerimaan Pajak Seluruh Sektoral Turun Akibat Pelemahan Ekonomi

Merdeka.com – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan, penerimaan pajak sektoral sampai dengan September 2019 hampir seluruhnya mengalami penurunan. Salah satu yang turun cukup dalam adalah sektor pertambangan.

Realisasi penerimaan pajak di sektor pertambangan hanya mampu mencapai Rp43,2 triliun atau hanya sekitar 5,1 persen. Angka ini melambat sebesar 20,6 persen sejak Januari hingga September 2019. Sementara periode yang sama tahun lalu pertumbuhan di sektor ini mencapai 69,9 persen.

“Penerimaan pajak diseluruh sektor alami pelemahan karena pelemahan ekonomi dunia. Artinya saat perusahaan mengalami tekanan revenue menurun pembayaran pajak mereka menurun,” katanya dalam rapat bersama dengan Komisi IX, di DPR RI Jakarta, Senin (4/11).

Tak hanya di sektor pertambangan, penurunan ini terjadi juga terhadap industri pengolahan. Di mana, realisasi penerimaan pajak pada industri ini mencapai sebesar Rp245,61 triliun atau sekitar 29,2 persen.

Angka ini tumbuh negatif sebesar 3,2 persen dibandingkan periode sebelumnya sebesar 11,7 persen. “Sementara penerimaan pajak dari sektor jasa keuangan, transportasi dan pergudangan mengalami pertumbuhan tinggi,” jelas Sri Mulyani.

Bendahara Negara ini merincikan, penerimaan sektor jasa keuangan hingga September mencapai Rp120,68 triliun atau sekitar 21 persen. Sementara untuk transportasi dan pergudangan tercatat mencapai Rp36,36 triliun atau sekitar 4,3 persen. [did]

Sumber: merdeka.com

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

WhatsApp WA only