Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menegaskan komitmennya tetap mengemban amanah untuk mengelola keuangan negara. Hal ini sekaligus menepis kabar tentang mundurnya Sri Mulyani dari posisi Menteri Keuangan.
“Saya tegaskan saya ada disini berdiri dan tidak mundur. Saya tegaskan saya mengelola APBN bersama Kementerian Keuangan terus menjaga keuangan negara,” ucap Sri Mulyani dalam konferensi pers di Kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) pada Selasa (18/3/2025).
Sri Mulyani mengatakan tetap fokus bekerja untuk menjalankan kebijakan fiskal sesuai dengan tugas yang diamanahkan oleh Presiden Prabowo Subianto. Kebijakan fiskal memiliki peran vital untuk pencapaian program pembangunan pemerintah.
“Saya juga menegaskan bahwa yang rumor mengenai posisi saya, sampai sekarang saya tetap fokus menjalankan tugas negara, kepercayaan presiden untuk mengelola APBN secara profesional. Ini untuk menegaskan berbagai rumor untuk posisi menkeu,” terang dia.
Sri Mulyani juga menekankan bahwa Kemenkeu bertanggung jawab menjaga keuangan negara sebagai instrumen untuk pencapaian tujuan pembangunan negara. Kemenkeu juga konsisten menjalankan kebijakan fiskal untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadap kondisi perekonomian dalam negeri.
“Kami tetap berdiri teguh bekerja fokus mengelola APBN,” imbuh dia.
Sebelumnya beredar kabar bahwa Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto akan mengundurkan diri dari Kabinet Merah Putih setelah Idulfitri ini.
Secara terpisah Airlangga Hartarto juga membantah kabar tersebut dan akan tetap bekerja sesuai amanah dari Presiden Prabowo Subianto. “Saya tetap bekerja konsentrasi bekerja dan tidak ada rencana mundur,” kata Airlangga.
Sumber : Investor.id
Leave a Reply