Pertumbuhan Ekonomi 2022 Diyakini Bisa di Atas 5%

Kementerian Keuangan (Kemenkeu) optimistis pertumbuhan ekonomi di tahun ini postif dan terus bergeliat, meski di tengah serangan kasus Omicron di Tanah Air. Pasalnya, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), laju pemulihan ekonomi dikatakan menguat di 2021 dengan pertumbuhan ekonomi Indonesia mencapai 3,69 persen.
 
Hal ini menjadi dasar keyakinan pemerintah perihal outlook ekonomi setahun ke depan. “Untuk 2022 ini kita pastikan ekonominya akan tumbuh, memang kita melihat optimisme untuk pertumbuhan ekonomi bisa di atas lima persen,” ungkap Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kementerian Keuangan Febrio Kacaribu, dilansir Mediaindonesia.com, Jumat, 11 Februari 2022.
 
Selanjutnya, dengan memperkirakan pertumbuhan ekonomi positif di tahun ini, Febrio mengatakan pemerintah juga harus memastikan tingkat pengangguran bisa menurun. Dia menyampaikan, di 2021 ada penurunan level pengangguran dari yang tadinya 7,07 persen di 2020, menjadi 6,49 persen pada tahun lalu.

Meskipun angka ini belum kembali ke level prapandemi, Febrio mengatakan pemerintah fokus untuk terus menurunkan angka pengangguran ini. “Kita juga harus pastikan bahwa pertumbuhan ekonomi yang relatif tinggi akan disertai dengan kemiskinan yang terus menurun, ketimpangan juga akan terus membaik,” ucapnya.
 
Kemudian, pemerintah juga mendorong penciptaan lapangan kerja baru yang lebih cepat guna menurunkan tingkat pengangguran. Febrio kemudian menjelaskan, program perlindungan sosial dan pengentasan kemiskinan dalam APBN efektif menurunkan tingkat kemiskinan kembali ke level single digit menjadi 9,7 persen per September 2021, menuju tren perbaikan.
 
“Kita tahu tekanan dari pandemi itu arahnya adalah ke aktivitas ekonomi juga, itu artinya kita harus memilih dengan sangat kuat kelompok mana yang akan kita lindungi lebih kuat,” bilangnya.
 
Sejak pandemi di Indonesia atau awal 2020, pemerintah telah membidik masyarakat rentan miskin dan pelaku UMKM yang menjadi prioritas utama dalam fokus kebijakan APBN. “Dengan logika yang tajam seperti itu, kita mengharapkan hasil seperti tingkat kemiskinan itu berhasil diturunkan dengan signifikan setelah satu tahun saja,” pungkasnya.

Sumbe: medcom.id

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

WhatsApp WA only