Selain Pensiunan, Warga Tak Mampu juga Dapat Diskon PBB 75%

 Pemerintah Kota Pekanbaru, Riau, memberikan potongan pajak bumi dan bangunan (PBB) sebesar 75% untuk para pensiunan.

Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Pekanbaru Zulhelmi Arifin mengatakan diskon PBB diberikan untuk meringankan beban ekonomi masyarakat. Menurutnya, insentif itu berlaku bagi semua pensiunan baik aparatur sipil negara (ASN) maupun swasta.

“Pensiunan apa saja, tidak harus pegawai negeri. Misalnya pensiunan karyawan swasta, atau masyarakat tidak mampu, diberikan diskon sebesar 75%,” katanya dalam keterangan tertulis, dikutip Kamis (2/9/2021).

Zulhelmi mengatakan Wali Kota Firdaus telah menerbitkan Peraturan Wali Kota (Perwako) 106/2021 mengenai pemberian diskon PBB untuk seluruh pensiunan di Kota Pekanbaru. Selain pensiunan, beleid itu juga mengatur pemberian insentif serupa untuk masyarakat tidak mampu.

Perwako 106/2021 mengubah peraturan sebelumnya yang hanya memberikan diskon PBB 75% untuk pensiunan ASN serta wajib pajak dengan surat pemberitahuan pajak terhutang (SPPT) hingga Rp100.000. Beleid yang lama mengharuskan pengajuan insentif diserahkan kepada Bapenda paling lambat akhir Juni 2021. Tetapi setelahnya pensiunan bisa menikmati insentif selamanya atau hingga rumah yang menjadi objek pajak dialih kepemilikan.

Adapun pada ketentuan yang baru, penerima insentif diperluas dan proses pengajuannya dipermudah. Mengenai durasi pemanfaatan insentif, tetap berlaku selamanya atau hingga objek pajaknya dialih kepemilikan.

Pensiunan atau wajib pajak tidak mampu kini cukup mengajukan permohonan kepada Bapenda tanpa perlu membawa surat pengantar dari kelurahan. Sementara pada ketentuan sebelumnya, surat pengantar tersebut menjadi dokumen yang harus diserahkan kepada Bapenda.

Zulhelmi menyebut pensiunan atau wajib pajak tidak mampu yang telah mendapatkan diskon PBB, akan menerima pemotongan tagihan secara otomatis dalam SPTT setiap tahun.

“Permohonan sekarang cukup hanya sekali saja. Setiap tahun otomatis terdiskon 75%, jadi dia cuma bayar seperempatnya saja,” ujarnya.

Sumber: news.ddtc.co.id

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

WhatsApp WA only