Pemerintah Siapkan IKN Nusantara Jadi Pemdasus

Selain menjadi Ibu Kota Negara (IKN), Nusantara nantinya akan menjadi Pemerintahan Daerah Khusus (Pemdasus). Saat ini, pemerintah tengah menyiapkan regulasi yang menetapkan IKN sebagai Pemdasus.

Staf Ahli Hubungan Kelembagaan Kementerian Pembangunan Nasional (PPN)/Bappenas Diani Sadiawati mengatakan, status IKN sebagai Pemdasus akan pemerintah tetapkan dalam Keputusan Presiden (Keppres) yang akan keluar sebelum proses pemindahan IKN.

“Pengalihan kedudukan fungsi dan peran Jakarta sebagai ibu kota negara beralih ke Kalimantan Timur nanti dengan Keppres. Nah, pertanyaannya, kapan Keppres itu akan dikeluarkan? Tentu, tergantung pada pertimbangan Presiden. Tapi, kita tahu, tahun depan Presiden, kan, ingin mengadakan upacara 17 Agustus 2024 di IKN Nusantara,” ungkap Diani kepada KONTAN, Jumat (14/7).

Persiapan untuk IKN menjadi Pemdasus sudah pemerintah lakukan dengan pemindahan aparatur sipil negara (ASN) ke IKN Nusantara. Namun, sebelumnya, akan ada pendataan penduduk terlebih dahulu. Menurutnya, penyelenggaraan IKN Nusantara sebagai Pemdasus nantinya akan pemerintah lakukan secara bertahap.

Sumber : Harian Kontan 15 Juli 2023 Halaman 2

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

WhatsApp WA only